Banner Bawah

Permintaan Spa Meningkat, Bungan Jepun Siapkan Kebutuhan Spa dari Hulu hingga Hilir

Admin - atnews

2024-04-14
Bagikan :
Dokumentasi dari - Permintaan Spa Meningkat, Bungan Jepun Siapkan Kebutuhan Spa dari Hulu hingga Hilir
Slider 1

Denpasar (Atnews) - Anggota DPD RI Dapil Bali Made Mangku Pastika terus berkeliling memotivasi para pelaku UMKM Bali yang sudah berkiprah dan ikut berkontribusi membangun ekonomi kerakyatan.

Pelaku UKM tidak saja berperan untuk ekonomi, tetapi banyak UMKM Bali memberikan dampak kepada lingkungan dan pelestarian alam.

Begitu juga, pelaku usaha Bungan Jepun mampu melihat peluang dalam bidang Spa. Oleh karena, permintaan akan produk spa khususnya yang herbal terus meningkat sejalan dengan tumbuhnya kunjungan wisatawan ke Bali.

“Kita butuh banyak tenaga (SDM) untuk spa. Apalagi Oktober ini harus sudah halal, perlu SDM untuk penanggung jawab, penyelia (pengawas),” ujar Owner Bungan Jepun I Wayan Pande Suana saat menerima kunjungan Reses Anggota DPD RI dapil Bali Made Mangku Pastika di Kantor sekaligus Rumah Produksi Bungan Jepun Jalan Bingin Sari III No.137 Jimbaran Badung, Sabtu (13/4).

Reses dengan tema “Bungan Jepun: Upaya
Meningkatkan Produk Herbal di Tengah Perkembangan Pariwisata Bali” dipandu Tim Ahli Nyoman Baskara didampingi Ketut Ngastawa dan Nyoman Wiratmaja.

Bungan Jepun yang berdiri 2010 silam merupakan supplier untuk spa, hotel, dan salon. Bungan Jepun menyediakan berbagai peralatan dan produk Spa dari hulu hingga hilir antara lain body scrub, massage oil aromaterapy, sabun dan esentia.

Pande Suana menjelaskan sebelum Covid-19, Ia sempat ekspor di antaranya ke Rusia selain di dalam negeri. Di Bali konsumennya banyak dari Nusa Dua, Sanur, Gianyar, Buleleng dan Kuta. “Produk spa kiblatnya ke Bali. Jadi optimis permintaan akan terus meningkat,” tambahnya.

Bungan Jepun juga membuatkan produk sesuai pesanan dan memberi jasa konsultasi terkait peralatan Spa. “Yang mau bisnis produk ini tinggal siapkan desain, kami yang buatkan sesuai keinginan. Jadi lebih praktis,” ujarnya.

Melihat kemajuan Bungan Jepun, Mangku Pastika menyatakan apresiasinya dan berharap bisnis ini makin maju. “Usaha ini tidak terlepas dari kreativitas, inovasi dan kerja keras sehingga bisa tumbuh dan memberi manfaat untuk keluarga, karyawan dan nama (baik) Bali,” ujarnya.

Mangku Pastika mengingatkan pentingnya memperkuat pemasaran. Sebab produk yang dihasilkan Bungan Jepun sudah bagus. “Tempat ini membawa inspirasi. Orang mendambakan Bali dengan spa. Spa sangat membantu untuk kesehatan. Jadi orang yang mau sehat akan datang ke Bali,” ungkapnya.

Mantan Gubernur Bali dua periode ini menegaskan pula sebenarnya masih banyak produk warisan leluhur yang belum dimanfaatkan. Ini perlu terus digali. Sebab pemanfaatan tanaman herbal juga turut menyelamatkan alam Bali.

“Saya bangga kreativitas yang luar biasa dan dirintis orang Bali. Bali juga sudah dinobatkan sebagai The Best Spa in The World,” puji Mangku Pastika. (GAB/001)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Presiden Buka Tanwir Ke-51 Muhammadiyah di Bengkulu

Terpopuler

NYEPI, Keheningan dan Sanatana Dharma

NYEPI, Keheningan dan Sanatana Dharma

Mustahil Bantuan Rp 2 Juta per KK Badung Bisa Dieksekusi

Mustahil Bantuan Rp 2 Juta per KK Badung Bisa Dieksekusi

ADVERTISING JAGIR
Official Youtube Channel

#Atnews #Jagir #SegerDumunTunas

ADVERTISING JAGIR Official Youtube Channel #Atnews #Jagir #SegerDumunTunas

PHK di PT. Sritex Solo 10,665 Orang, Makna di Balik Berita

PHK di PT. Sritex Solo 10,665 Orang, Makna di Balik Berita

QRIS Canang Sari 1 Rupiah di Pasar Murah

QRIS Canang Sari 1 Rupiah di Pasar Murah

Refleksi Raina Purnama Kesanga, Pembangkitan Nilai - Nilai Kultural Bali dalam Anomali Sosial di Zaman Kali Yuga

Refleksi Raina Purnama Kesanga, Pembangkitan Nilai - Nilai Kultural Bali dalam Anomali Sosial di Zaman Kali Yuga