Buleleng (Atnews) - DPD Partai NasDem Buleleng akhirnya berhasil meloloskan 5 nama Bakal Calon(Balon) Bupati dan Wakil Bupati yang telah mendaftar melalui partai yang dikomandani Made Jayadi Asmara,S.Sos selaku Ketua Dewan Pimpinan Daerah(DPD) Partai NasDem Buleleng.
Penjaringan Bakal Calon(Balon) Kepala Daerah dari partai NasDem ini telah dilakukan dari tanggal 1-7 Mei 2024 yang merujuk surat DPP terkait petunjuk teknis pelaksanaan Pilkada serentak 2024 yang di usung partai NasDem. Rapat pleno hasil penjaringan bakal calon Bupati/Wakil Bupati Buleleng 2024, dipimpin Ketua DPD Partai NasDem Buleleng Made Jayadi Asmsra digelar tanggal 9 Mei 2024 pada pukul 14.00 Wita di sekretariat DPD NasDem kabupaten Buleleng.
Sementara, pada rapat pleno tersebut DPW NasDem provinsi Bali menugaskan Bagus Santa Wardana Wakil Sekretaris Bidang Isu Strategi dan Kebijakan Publik DPW Nasdem Provinsi Bali. Sebagai perwakilan DPW NasDem provinsi Bali Gus Santa berhasil merampungkan pleno hasil daripada penjaringan bupati/ wakil bupati Buleleng 2024-2029 yang telah di verifikasi.
Melalui rapat pleno tersebut telah diputuskan 5 tokoh masyarakat yang mendaftar sebagai calon Bupati/Wakil Bupati Buleleng dari partai Nasdem yang telah melakukan pendaftaran dan serta mengisi persyaratan administrasi serta telah dilakukan verifikasi oleh tim
5 DPD NasDem kabupaten Buleleng nenetapkan 5 nama tokoh masyarakat yang lolos verifikasi.
Mereka adalah Dewa Nyoman sukrawan, SH yang mantan Ketua DPC PDI Perjuangan Buleleng juga mantan Ketua DPRD Buleleng, kini Dewa Sukrawan merupakan politisi partai Demokrat asal Desa Bungkulan. Kemudian tampak juga terjaring Ketua DPD Partai Golkar Bali yang juga Wakil Ketua DPRD Bali, yakni Dr. I Nyoman Sugawa Kory, SE, M.M, Ak. CA.
Balon lain yang lolos verifikasi adalah Anak Agung Wiranata Kusuma, SH, M.M, serta mantan Wakil Bupati Buleleng yang juga akademisi, Dr. Drs. I Gede Wardana, M.Si merupakan balon dari Internal Partai NasDem serta Dr. Drs. I Made Sundayana, S.Kep. M.Si mendaftar untuk Balon Wakil Bupati.
Ketua DPD Partai NasDem Buleleng yang juga Anggota DPRD Buleleng saat ditemui Atnes Kamis(9/5), mengatakan, dari kelima bakal calon tersebut semuanya telah memenuhi syarat kelengkapan administrasi di dalam pleno. "Selanjutnya dokumen hasil pleno akan di serahkan ke Dewan Pimpinan Wilayah Partai Nasdem Provinsi Bali untuk ditindaklanjuti dan diplenonakan kembali oleh DPW NasDem Provinsi Bali sebelum di serahkan ke Dewan Pimpinan Pusat Partai NasDem di Jakarta," ungkap Ketua DPD NasDem Buleleng Made Jayadi Asmara, didampingi Sekretarisnya Nyoman Meliun.(WAN)