Banner Bawah

Saka Bhoga Sevanam; Panitia Nasional Perayaan Hari Nyepi Gelar Peduli sosial Serentak di Indonesia

Admin - atnews

2025-03-17
Bagikan :
Dokumentasi dari - Saka Bhoga Sevanam; Panitia Nasional Perayaan Hari Nyepi Gelar Peduli sosial Serentak di Indonesia
Saka Bhoga Sevanam (ist/Atnews)

Jakarta (Atnews) - Panitia Nasional Perayaan Hari Suci Nyepi Tahun Saka 1947 menggelar aksi sosial bertajuk Saka Bhoga Sevanam sebagai bagian dari rangkaian Perayaan Hari Suci Nyepi Tahun Saka 1947/2025 Masehi. Kegiatan ini diselenggarakan secara serentak di seluruh Indonesia dengan tujuan menanamkan nilai-nilai dharma melalui kepedulian sosial.
 
Mengusung semangat “Dharma tidak hanya tentang berdoa, tetapi juga bertindak,” Saka Bhoga Sevanam mengajak umat Hindu untuk menjadikan hidup lebih bermakna dengan memberi. Melalui aksi ini, panitia menyajikan menu makanan siap saji dan sembako untuk masyarakat umum.
 
Ketua Panitia Nasional Perayaan Hari Suci Nyepi 2025 Gede Narayana dalam keterangannya, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan spirit gotong royong dan kebersamaan dalam mewujudkan kesejahteraan sosial. “Nyepi bukan hanya soal menyepi, tetapi juga merefleksikan nilai-nilai kehidupan yang lebih luas, salah satunya melalui aksi sosial yang nyata,” ujarnya.
 
Selain itu, aksi Saka Bhoga Sevanam juga menjadi wujud nyata toleransi umat Hindu dalam bulan suci Ramadan. Dengan berbagi kepada sesama, terutama mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa, kegiatan ini menegaskan nilai-nilai kemanusiaan yang melampaui perbedaan agama dan kepercayaan. Kepedulian yang ditanamkan dalam aksi ini diharapkan dapat mempererat persaudaraan lintas umat beragama di Indonesia.
 
Acara ini dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 16 Maret 2025, pukul 17.00 waktu setempat hingga selesai. Melalui berbagai titik kegiatan di seluruh Indonesia, Saka Bhoga Sevanam diharapkan dapat menjadi momentum bagi umat Hindu untuk semakin peduli terhadap sesama.
 
Dengan adanya kegiatan ini, Panitia Nasional Perayaan Hari Suci Nyepi mengajak seluruh umat Hindu untuk berpartisipasi aktif dalam aksi berbagi dan terus menanamkan nilai dharma sebagai jalan untuk menciptakan kehidupan yang lebih harmonis dan sejahtera.
 
Kegiatan Saka Bhoga Sevanam berfokus pada 2 lokasi, yakni Lokasi pertama pelaksanaan Saka Bhoga Sevanam tahun 2025 di Pura Mustika Dharma Cijantung yang dihadiri langsung Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Wakil Kepala BKKBN, Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka dan Ketua Umum Pengurus Harian PHDI Pusat, Mayjen TNI (Purn) Wisnu Bawa Tenaya. Sedangkan Lokasi kedua pelaksanaan Saka Bhoga Sevanam tahun 2025 di Pura Agung Tirtha Bhuana Kota Bekasi, yang dihadiri langsung Wakil Menteri Pariwisata, Ni Luh Puspa dan Ketua Panitia Nasional Perayaan Hari Suci Nyepi Tahun Saka 1947, Gede Narayana
 
Sebagai informasi, berikut daftar lokasi pelaksanaan kegiatan Saka Bhoga Sevanam tahun 2025
1. Jawa Barat, 19 lokasi
2. Jakarta, 10 lokasi
3. Jawa Tengah, 9 lokasi
4. Maluku, 6 lokasi
5. Banten, 5 lokasi
6. Kalimantan Timur, 4 lokasi
7. Riau, 1 lokasi
8. Kepulauan Riau, 2 lokasi
9. Sulawesi Selatan, 1 lokasi
10. Papua Tengah, 1 lokasi
11. Papua Selatan, 1 lokasi
12. Nusa Tenggara Timur 3 lokasi (Ende, SBD, Sumba Barat)
13. Sulawesi Tengah, 1 lokasi
14. Kepulauan Riau, 1 lokasi
15. Yogyakarta, 1 lokasi
16. Sulawesi Barat, 3 lokasi
17. Sulawesi Utara, 1 lokasi
18. Kepulauan Bangka Belitung, 1 lokasi
19. Nusa Tenggara Barat, 3 lokasi
20. Kalimantan Utara 2 lokasi.. di Malinau dan Bulungan
21. Bali, 4 lokasi
22. Kalteng 1 lokasi
23. Lampung, 1 lokasi
24. Jawa Timur, 2 lokasi
25. Gorontalo, 1 lokasi
 
Untuk wilayah Papua dan Jambi telah melaksanakan Saka Bhoga Sevanam pada tanggal 1 Maret 2025.
 
Dengan demikian terdapat 27 provinsi dengan 95 lokasi yang melaksanakan Saka Bhoga Sevanam pada tahun ini dengan rincian bhoga (makanan dan bahan makanan) yang dibagikan sejumlah 14.630 nasi kotak, 19.162 takjil, 30 burger, dan 1.763 paket sembako.
 
Daftar lokasi pelaksanaan kegiatan Saka Bhoga Sevanam tahun 2025 di Pura Se-Jabdoetabek
 
1. Pura Segara Jakarta Raya Cilincing, 235 nasi kotak, 479 takjil
2. Pura Dalem Purnajati Tanjungsari Cilincing, 244 nasi kotak, 110 takjil
3. Pura Chandra Prabha Jelambar​
4. Pura Agung Wira Satya Bhuana Tanah Abang​,
5. Pura Amerta Jati Cinere, 1.300 nasi kotak
6. Pura Aditya Jaya Rawamangun, 250 nasi kotak, 210 takjil, 30 burger
7. Pura Mustika Dharma Cijantung, 1.025 nasi kotak, 1.100 takjil
8. Pura Agung Taman Sari Halim Perdana Kusuma​
9. Pura Penataran Agung Kertha Bumi TMII​, 300 nasi kotak, 300 botol air mineral
10. Pura Widya Dharma Cibubur, 400 nasi kotak, 10 dus air mineral
11. Pura Dalem Prajapati Purna Pralina Kelapadua​, 500 nasi kotak, 500 takjil
12. Pura Tri Buana Agung Depok, 383 takjil
13. Pura Agung Tirtha Bhuana Kota Bekasi,2.050 nasi kotak, 150 takjil, 19 paket sembako
14. Pura Agung Jagatnatha Pasundan Kabupaten Bekasi, 100 nasi kotak, 15 liter beras
15. Pura Satya Loka Arcana Ciangsana, 450 nasi kotak, 450 takjil dan 22 dus air mineral
16. Pura Raditya Dharma Cibinong, 468 nasi kotak, 166 takjil
17. Pura Giri Kusuma Bogor​, 235 nasi kotak
18. Pura Bhumi Natha Sakti Kedung Halang Bogor​, 447 takjil
19. Pura Angkasa Amertha Dharma Jati Lanud Atang Sanjaya Bogor​
20. Pura Merta Sari Rempoa​
21. Pura Parahyangan Jagad Guru BSD Tangsel, 225 nasi kotak, 360 takjil, 14 dus air mineral
22. Pura Kertha Jaya Tangerang, 375 nasi kotak, 375 pcs air mineral
23. Pura Parahyangan Agung Bhuana Raksati Tigaraksa, 300 nasi kotak, 300 takjil
24. Pura Eka Wira Anantha Serang Banten, 200 takjil
25. Pura Agung Sangga Bhuana Karawang, 135 nasi kotak, 135 takjil, 135 kue kotak. (DEV/001)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Smartdesa C@shless No.1

Terpopuler

Karma Sri Krishna: Belajar dari Siklus Kehidupan Lahir dan Mati, Pelajaran bagi Pemimpin

Karma Sri Krishna: Belajar dari Siklus Kehidupan Lahir dan Mati, Pelajaran bagi Pemimpin

Kemelut Menimpa Bali, Berempati kepada Kelompok Miskin dan Wong Cilik, Tidak Sekadar Pemimpin Produksi Surat Edaran

Kemelut Menimpa Bali, Berempati kepada Kelompok Miskin dan Wong Cilik, Tidak Sekadar Pemimpin Produksi Surat Edaran

Rektor dan Keluarga Besar ITB STIKOM Bali mengucapkan Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Rektor dan Keluarga Besar ITB STIKOM Bali mengucapkan Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Masuk WBTB, Tradisi Bukakak Simbol Kesuburan Desa Giri Emas

Masuk WBTB, Tradisi Bukakak Simbol Kesuburan Desa Giri Emas

Pesan Moral dan Perjuangan Keadilan dari Itihasa Mahabharata

Pesan Moral dan Perjuangan Keadilan dari Itihasa Mahabharata

Mi-Reng Festival Hadirkan Pembicara Kartawan, Bahas Kebaruan dalam Kekinian Musik Gamelan

Mi-Reng Festival Hadirkan Pembicara Kartawan, Bahas Kebaruan dalam Kekinian Musik Gamelan