Banner Bawah

Dua Pintu Rawan Narkoba, Kepala BNN Heru Minta Gilimanuk Dipasangi Detektor 

Artaya - atnews

2019-05-14
Bagikan :
Dokumentasi dari - Dua Pintu Rawan Narkoba, Kepala BNN Heru Minta Gilimanuk Dipasangi Detektor 
Slider 1

Denpasar, 14/5 (Atnews) - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Pol Heru Winarko mengatakan, Bali memiliki dua pintu rawan sebagai jalur lalulintas narkoba.
Kedua pintu rawan itu Bandara Internasional Ngurah Rai dan Pelabuhan Gilimanuk Negara.
“Untuk itu, pihaknya meminta kedua jalur itu dipekertat, kalau bisa agar dipasang pintu detektor di Pelabuhan Gilimanuk,” kata Heru di Denpasar, Selasa (14/5).
Hal itu disampaikan usai Penandatanganan MoU Badan Narkotika Nasional (BNN) RI dengan Universitas Udayana (Unud) dan Penandatanganan Pameran Anti Narkoba oleh Kepala BNN RI, Gubernur Bali dan Bupati/Walikota Se-Bali.
Pada kesempatan itu hadir Gubernur Bali Wayan Koster dan Rektor Unud Prof A.A. Raka Sudewi, Sp.S (K).
Ia mengatakan, pihaknya akan melakukan koordinasi lebih lanjut dengan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero).
Upaya itu menekan peredaran narkoba masuk  Bali, karena sebagai daerah tujuan wisatawan
Sementara Bali memiliki tiga daerah wisatawan yang masih banyak beredar narkoba yakni Kedonganan, Seminyak dan Beraban.
“Kawasan itu agar diperhatikan dengan serius, apalagi Kapolda Bali  begitu gesit memerangi narkoba,” ujarnya.
Selain itu, bandara Ngurah Rai agar melakukan update teknologi pencegahan narkoba.
“Bandara sih sudah bagus, tetapi namanya perkembangan kan harus update,” tutupnya. (ART/ika)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Gubernur Otomatis Jadi Komandan Satgas Darurat Bencana

Terpopuler

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

DPRD Badung Mengucapkan HUT Ke-16 Mangupura

DPRD Badung Mengucapkan HUT Ke-16 Mangupura

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud