Banner Bawah

Pasca Cuti Bersama, Tidak Ada ASN Absen di Lingkungan Pemkab Gianyar

Atmadja - atnews

2019-06-10
Bagikan :
Dokumentasi dari - Pasca Cuti Bersama, Tidak Ada ASN Absen di Lingkungan Pemkab Gianyar
Slider 1

Gianyar, 10/6 (Atnews).Tingkat kehadiran Aparat Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Gianyar cukup tinggi. Terbukti dari sidak Sekda Gianyar I Made Gede Wisnu Wijaya dilingkungan Pemkab Gianyar Senin (10/6) pasca libur panjang hari raya lebaran, tidak ada pegawai yang absen kecuali sakit  dan ijin karena dinas.
Tepat pk 08.00 (WITA) Sekda didampingi oleh Ka. Inspektorat I Wayan  Sudana, Ka. BKPSDM  I Ketut Artawa dan Ass. Administrasi, Ekonomi Pembangunan Setda Gianyar I Made Suradnya bersama Tim melakukan sidak di  3 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yaitu Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah( BPKAD) dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu  (DPMPTSP).
Sidak diadakan sebagai tidak lanjut dari surat edaran Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Repormasi Birokrasi RI Nomor.B/26/M.SM.00.001/2019 Tentang pemantauan kehadiran ASN sesudah cuti bersama  hari raya Idul Fitri 1440 H. Disamping itu juga dimaksudkan dalam upaya menegakkan disiplin pegawai serta optimalnya pelayanan publik seusai hari libur panjang.
"Hasil sidak akan dikirim langsung ke Kementrian  PAN RB ," terang Wisnu Wijaya. Sambil mengatakan, pihaknya sudah meminta kepada Kepala Perangkat Daerah dan Kepala Bagian untuk menugaskan pejabat yang menangani kepegawaian untuk menyetorkan print absen retina pagi pada hari Senin (10/6) oleh ASN dilingkungan kerjanya ke BKPSDM Gianyar paling lambat pada pk 09.00 (WITA) dihari yang sama.
"Sangsi yang diberikan mungkin tidak seberapa berat. Tapi jika nama kita tertera di Kementerian PANRB tentu membuat kita malu sebagai ASN. Namun saya bersyukur ASN di Gianyar cukup disiplin tidak ada yang melanggar," ujar Wisnu.
Pada saat sidak di Dinas Penanaman Modal Terpadu Satu Pintu Sekda menetapkan DPMPTSP  sebagai zone integritas anti gratifikasi, korupsi, pungli dan anti suap sebagai bentuk komitmen dalam memberikan pelayanan yang bersih. (Mur/02).
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : LPD Agar Tingkatkan Program Pro Rakyat 

Terpopuler

Bali Kebanjiran Timbulkan Kerusakan dan Trauma, Apa Strategi Mitigasi Pasca Rekor Hujan Ekstrem 10 September?

Bali Kebanjiran Timbulkan Kerusakan dan Trauma, Apa Strategi Mitigasi Pasca Rekor Hujan Ekstrem 10 September?

Garuda Wisnu Kencana dan Perubahan Sosial di Bali

Garuda Wisnu Kencana dan Perubahan Sosial di Bali

Sewa Pertokoan di Dalung

Sewa Pertokoan di Dalung

Gubernur Bali: Yayasan Kebaktian Proklamasi Harus Mampu Bangun Generasi Muda Bersaing Global

Gubernur Bali: Yayasan Kebaktian Proklamasi Harus Mampu Bangun Generasi Muda Bersaing Global

DPN PERADI SAI Mengangkat 64 Calon Advokat di Pengadilan Tinggi Denpasar, Diharapkan Advokat Baru Kuasi Teknologi

DPN PERADI SAI Mengangkat 64 Calon Advokat di Pengadilan Tinggi Denpasar, Diharapkan Advokat Baru Kuasi Teknologi

Danantara Dukung Pembanguan Waste to Energy di Bali, KMHDI Bali: Harus Lulus Uji Emisi

Danantara Dukung Pembanguan Waste to Energy di Bali, KMHDI Bali: Harus Lulus Uji Emisi