Banner Bawah

Ombusman Bali Minta Publik Laporkan “Uang Pelicin” Masuk Kedokteran PTN

Atmadja - atnews

2019-06-12
Bagikan :
Dokumentasi dari - Ombusman Bali Minta Publik Laporkan “Uang Pelicin” Masuk Kedokteran PTN
Slider 1

Denpasar, 12/6 (Atnews) -  Ombusman Republik Indonesia (ORI) Perwakilan Bali meminta masyarakat melaporakan penggunaan “uang pelicin” masuk perguruan tinggi negeri (PTN) Bali.
“Jika sekarang praktik itu masih ada, kami berharap publik bisa melaporkannya ke kepolisian atau Ombudsman agar dapat diungkapkan,” kata Kepala ORI Perwakilan Bali Umar Ibnu Alkhatab di Denpasar, Rabu (12/6).
Hal itu disampaikan ketika memasuki penerimaan mahasiswa baru Tahun Ajaran 2019/2020 yang telah menjadi sorotan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Ombusman juga mendapatkan informasi terkait penggunaan uang untuk masuk ke fakultas kedokteran di perguruan tinggi negeri di Bali.
Namun informasi dari publik itu tidak disertai bukti yang memperkuatnya sehingga pihaknya tidak dapat menindaklanjutinya.
Padahal, praktek itu akan merusak mentalitas mahasiswa yang masuk dengan cara yang tidak benar, sekaligus merusak reputasi perguruan tinggi bersangkutan.
Selain itu, akan berdampak pada kesempatan orang lain untuk masuk ke perguruan tinggi, termasuk bagi yang kurang mampu dan orang yang berbakat. (ART/02)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Penyaluran Dana Desa Akan Membaik

Terpopuler

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Selamat Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2026

Selamat Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2026

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia