Banner Bawah

Trotoar di Jalan Jendral Sudirman Karangasem Rusak Parah

Atmadja - atnews

2019-07-18
Bagikan :
Dokumentasi dari - Trotoar di Jalan Jendral Sudirman Karangasem Rusak Parah
Slider 1

Karangasem, Kamis 18/7 (Atnews) - Kenyamanan dan keselamatan masyarakat adalah tanggung jawab pemerintah. Dan diharapkan dapat memberi kenyamanan bagi masyarakat lewat berbagai fasilitas hasil pembangunan dalam segala bidang.

Kondisi yang berbeda terlihat di seputaran trotoar di Jalan Jenderal Sudirman, Depan SMP Negeri 2 Amlapura dan Kantor BPN yang kondisinya rusak parah. Trotoar yang seharusnya tertata rapi ternyata hancur dan tampak tidak terawat

Kondisi trotoar di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya didepan Kantor BPN dan SMP Negeri 2 Amlapura yang seharusnya tertata rapi, tampak beberapa mengalami kerusakan.

Nampak beton trotoar hancur dan Di sisi trotoar juga terdapat pohon-pohon besar. 
Hal ini sangat mengganggu bagi para pejalan kaki yang melintas karena banyak bebatuan kecil hingga besar bertebaran di trotoar ini. 

Gede Adi Salah satu Siswa SMP Negeri 2 , mengatakan kadang harus berjalan di bahu jalan raya untuk menghindari bagian trotoar yang rusak. 


Dilihat dari kerusakannya yang cukup parah, tampaknya kondisi ini sudah berlangsung sejak lama dan hingga kini belum ada perbaikan. Lokasinya yang berada di tengah kota seharusnya lebih diperhatikan oleh pihak pemerintah karena hal ini berkaitan dengan keindahan tata kota. (yog/02)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Koster: Laporkan Jika Ada Oknum Minta Uang Mengatasnamakan Pimpinan

Terpopuler

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

POM MIGO KAORI

POM MIGO KAORI

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia