Banner Bawah

Peringati HUT RI ke-74, Sekda Bangli Lepas Jalan Santai Bernuansa Merah Putih

Atmadja - atnews

2019-08-05
Bagikan :
Dokumentasi dari - Peringati HUT RI ke-74, Sekda Bangli Lepas Jalan Santai Bernuansa Merah Putih
Slider 1

Bangli ,5/8 (Atnews) - Jalan santai bernuanasa merah putih, serangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-74 tahun 2019 di Kabupaten Bangli dilepas oleh Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekda) Bangli Ir. Ida Bagus Gde Giri Putra, MM, Senin (05/08) .
Acara yang dipusatkan di Lapangan Kapten Mudita Bangli, diikuti ribuan peserta dari unsur Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI/Polri, siswa SMP,  SMA dan SMK dilingkungan Kota Bangli. Juga dihadiri oleh Forkompinda Bangli dan pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Bangli.
Jalan santai, start dari depan Kantor Bupati Bangli menuju Jalan Kesumayuda, Jalan. Merdeka, Jalan. Lettu Lila dan finsih di Lapangan Kapten Mudita Bangli.
Sekretaris Daerah Kabupaten Bangli Ida Bagus Gde Giri Putra mengatakan, dilaksanakannya jalan santai bernuansa merah putih adalah untuk menggugah semangat masyarakat, utamannya ASN dan pelajar di Kabupaten Bangli, untuk lebih memaknai dan menghargai semangat juang pahlawan. Sehingga dalam suasana hari kemerdekaan ini, masyarakat bisa mengisinya dengan hal-hal yang positif, utamanya kegiatan yang membuat kita semakin mencintai negeri ini.
Ia juga mengatakan, sesuai dengan arahan pemerintah pusat, pasca pemilihan Presiden yang  cukup menguras energi bangsa ini, sudah saatnya kita kembali ke persatuan Indonesia, sehingga tidak perlu lagi ada pengkotak-kotakan, warna ini itu, karena yang ada hanya bendera merah putih, sebagai lambang negara yang harus kita usung bersama’ ujarnya. (Anggi/atm)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Polda  Bali Tertibkan Pelanggar Lalin sebagai Contoh di Indonesia

Terpopuler

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

Galungan dan Kuningan

Galungan dan Kuningan

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud