Banner Bawah

Kades Buka Lomba Surving di Pantai  Canggu

Atmadja - atnews

2019-08-11
Bagikan :
Dokumentasi dari - Kades Buka Lomba Surving di Pantai  Canggu
Slider 1

Canggu, 11/8 (Atnews). Kepala Desa Canggu I Nengah Lana, SH membuka lomba surving tingkat club di pantai Batubolong Canggu, Minggu (11/8). 
Lomba yang ke-12 kali ini diikuti oleh 28 club surving yang ada di wilayah desa Canggu. Pesertanya sebagian besar anak-anak (yunior), walau ada pula dewasa kelas pemula. 
Kepala Desa Canggu Lana, memberi apresiasi atas lomba olahraga surving yang dilaksanakan kali ini. Karena melalui lomba ini,  pantai Canggu yang sudah terkenal di dunia Internasional akan semakin dikenal. Disamping itu melalui lomba dengan harapan  akan muncul peselancar berkaliber dunia di Canggu. Mengingat,  pantai Canggu sering kali dijadikan ajang  lomba surving tingkat dunia.
"Pantai Canggu terkenal ombaknya yang sangat bagus untuk olahraga surving berskala dunia. Sehingga sering diadakan kegiatan olahraga surving tingkat Internasional," ucap Lana sembari menambahkan, dengan munculnya peselancar berprestasi di Canggu dapat mengangkat nama desa Canggu di kancah luar negeri.
Jelas Lana, banyaknya kunjungan wisatawan di pantai Canggu khususnya, memberikan dampak positif bagi perkembangan olahraga surving . Terbukti banyak muncul club peselancar yang didominasi anak muda berbakat yang sangat potensial untuk berkembangnya olahraga surving di Canggu. (Mur/atm).
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : KPU Bali Ajak Masyarakat Tak Golput

Terpopuler

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

POM MIGO KAORI

POM MIGO KAORI

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia