Badung,28/8 ( Atnews ) - Badung bersama Pemkab. Batubara, Provinsi Sumatera Utara teken kesepakatan bersama (MoU) tentang pembangunan antar daerah khususnya bidang peternakan dan pariwisata.
Penandatangan MoU dilakukan Wakil Bupati Badung Drs. I Ketut Suiasa, SH bersama Bupati Batubara Ir. H Zahir, MAP di ruang Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (27/8).
Bupati Batubara didampingi Sekda Sakti Alam Siregar dan para Camat dalam kesempatam tersebut mengatakan, lewat MoU pihaknya meminta semacam pelatihan dari Badung demi kemajuan daerahnya.
"Saya kagum atas kemajuan Badung baik dibidang pariwisata, pertanian dalam arti luas dan adanya laboratorium pengembangan sapi," ucap Zahir.
Wabup. Suiasa menyambut baik MoU dengan Pemkab. Batubara yang saling menguntungkan.
"Kami sambut baik dan merasa senang dengan MoU ini, yang menggambarkan keseriusan dan komitmen Beliau demi percepatan pembangunan di Kabupaten Batubara, " jelas Suiasa. (Mur/02).