Banner Bawah

Lorena Juara 1 Olimpiade Matematika Liga Pelajar ke-7 Universitas Sumatera Utara

Atmadja - atnews

2019-11-19
Bagikan :
Dokumentasi dari - Lorena Juara 1 Olimpiade Matematika Liga Pelajar ke-7 Universitas Sumatera Utara
Slider 1

Karangasem, 18/11 (Atnews) - Lorena Samanta Adelina kelahiran Semarapura tanggal 21 November 2001 meraih Juara 1 Olimpiade Matematika Liga Pelajar ke-7 Universitas Sumatera Utara Se-Indonesia Tahun 2019.
Siswa kelas XII MIPA 1 SMA Negeri 2 Amlapura Kabupaten Karangasem. Ia merupakan alumni SMP Negeri 2 Amlapura, SD Negeri 2 Sengkidu dan TK Fajar Harapan.
Prestasi itu tidak terlepas dari keuletannya dalam belajar belajar dan kerja keras. 
Serta bimbingan dan dorongan dari kedua orang tuanya Ni Komang Ani Kusumawati dan ayah saya I Nyoman Agustina. 
"Hobi saya membaca buku, menulis cerpen, bernyanyi, dan bermain bulu tangkis," kata Lorena di Karangasem, Selasa (19/11).
Menurutnya, membaca buku merupakan kegiatan wajib saya di sore hari. Menulis cerpen lakukan di akhir pekan. 
Sedangkan hobi bernyanyi salurkan hampir setiap waktu dan even-even, sedangkan bulu tangkis saya lakukan tiga kali dalam seminggu.
Sedangkan prestasi yang pernah diraih yakni Juara 1 Esai Ilmiah STKIP Amlapura Tingkat SMA Se-Bali Tahun 2019, Harapan 3 Equlibrium Writing Competition Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana Tingkat Nasional Tahun 2019.
10 Besar Pemilihan Remaja Berbudipekerti XV Tingkat Nasional Tahun 2019, Harapan 2 LKTI Fakultas MIPA UNDIKSHA Tingkat SMA Se-Bali Tahun 2019.
Juara 2 Pidato Bahasa Indonesia Hari Anak Nasional Tingkat Kabupaten Tahun 2019, Juara 2 Menulis Cerpen Bahasa Bali PKB XLI Kecamatan Karangasem Tahun 2019.
Finalis Lomba Esai Psychedelic Fakultas Kedokteran Universitas Udayana Tahun  2019, Finalis 10 Besar Lomba Menulis Cerpen Festival Sastra Undiksha Tahun 2018 dan 2019.
Harapan 1 Menulis Cerpen Se-Bali STKIP Suar Bangli Tahun 2018, Juara 1 Umum SMA N 2 Amlapura Semester 1-4, Juara 2 Pidato Bahasa Indonesia dalam Bulan Bahasa SMA N 2 Amlapura Tahun 2018, Juara 3 LCC 4 Pilar Kebangsaan Tingkat Kabupaten Tahun 2018.
Finalis Lomba Esai Psychedelic Fakultas Kedokteran Universitas Udayana Tahun 2018, Finalis 10 Besar Lomba Menulis Cerpen Festival Sastra Undiksha Tahun 2018.
50 Naskah Cerpen Terbaik Alinea Tingkat Nasional Tahun 2019 dan Finalis Pemilihan Duta Anak Karangasem Tahun 2018. (ART/02)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Pratisentana Bandesa Manik Mas Tidak Wajib

Terpopuler

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Sewa Pertokoan di Dalung

Sewa Pertokoan di Dalung

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia