Banner Bawah

HKSN 2019 di Gianyar,  Fokus Pada  KK Miskin

Atmadja - atnews

2019-12-03
Bagikan :
Dokumentasi dari - HKSN 2019 di Gianyar,  Fokus Pada  KK Miskin
Slider 1

Gianyar, 3/12 (Atnews).- Beragam kegitan membantu masyarakat keluarga kurang mampu difokuskan dalam peringatan bulan bakti Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) tahun 2019 di Gianyar.
Hal ini dikatakan oleh Ketua penyelenggara Drs. Anak Agung Rai Adnya, MAP pada penutupan bulan bakti HKSN di wantilan Desa Adat Bangunliman Blahbatuh, Selasa (3/12).
Bantuan KK miskin diantaranya, pemeriksaan mata, operasi katarak dan pemberian kaca mata gratis. Pemberian bantuan sembako sebanyak 50 paket pada KK Miskin di Desa Petulu Ubud , Desa Tegallalang, dan penyerahan bantuan kursi roda 2 buah untuk penyandang disabilitas. 
"Hari ini dipusatkan di Desa Adat Bangunliman Desa Buruan Blahbatuh dilakukan gotong royong, pemeriksaan mata, operasi katarak dan pemberian kacamata, sembako sebanyak 30 paket kepada penyandang disabilitas, KK miskin dan lanjut usia. Serta bantuan perlengkapan sekolah sebanyak 18 paket dari BPR Werdhi Sedana kepada siswa SD berprestasi dari keluarga kurang mampu.," jelas Adnya.
Bupati diwakili  Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Kesra, Ngakan Putu Darma Jati mengatakan,  kesetiakawanan sosial makin dirasakan urgensinya menjadi cara pandang  menanggulangi masalah sosial yang terjadi saat ini. 
Bupati berharap,  penanganan masalah sosial di Gianyar agar dilandasi semangat kebersamaan sebagai wujud kesetiakawanan sosial sehingga memberikan manfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tegas Darma Jati.  (Mur).
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Gunung Ibu Meletus, Status Tetap Waspada

Terpopuler

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Selamat Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2026

Selamat Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2026

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia