Banner Bawah

Kapolda Siapkan Hadiah Bagi Pengusung Ogoh-Ogoh Tertib Kamtibmas

Artaya - atnews

2019-03-05
Bagikan :
Dokumentasi dari - Kapolda Siapkan Hadiah Bagi Pengusung Ogoh-Ogoh Tertib Kamtibmas
Kapolda Bali Irjen Pol. Dr. Petrus Reinhard Golose

Polda Bali - Kapolda Bali Irjen Pol. Dr. Petrus Reinhard Golose mengatakan sudah menyiagakan personel untuk pengamanan rangkaian rangkaian Hari Raya Nyepi Caka 1941. Namun, jenderal bintang dua itu belum menyebutkan jumlah personel yang dikerahkan terutama saat pengarakan ogoh-ogoh.
“Pengamanan Nyepi merupakan operasi rutin dan personel sudah disiagakan. Besok gelar apel terkait pengamanan Nyepi,”ungkap Kapolda Bali yang ditemui seusai meresmikan Gedung "Parama Radha Gantari" Satlantas Polres Badung, Selasa (5/3). 
Kapolda Bali  Bali Irjen Pol. Dr. Petrus R. Golose  juga menegaskan tidak ada titik rawan yang diprioritaskan dalam pengamanan Nyepi tahun ini. “Tidak ada,”tegasnya singkat menjawab pertanyaan wartawan terkait pemetaan wilayah yang dianggap rawan. 
Pada kesempatan itu, Kapolda Bali berharap kepada masyarakat yang mengarak ogoh-ogoh untuk tertib serta tidak mengomsumsi minuman keras. “Khusus ogoh-ogoh di Kota Denpasar akan saya lombakan. Bagi yang tertib kamtibmas diberikan hadiah,”ujar Golose tanpa menyebutkan detail hadiah yang diberikan. 
Pihaknya akan menilai tidak saja dari hasil karya ogoh-ogoh tapi juga pengusungnya. “Lomba ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Pengusung ogoh-ogoh harus tertib, patuh dengan aturan yang ada serta tidak mabuk-mabukan,”harap lulusan Akpol tahun 1988 ini. (R) 
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Tata Ulang Pariwisata Bali

Terpopuler

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

ADVERTISING JAGIR
Official Youtube Channel

#Atnews #Jagir #SegerDumunTunas

ADVERTISING JAGIR Official Youtube Channel #Atnews #Jagir #SegerDumunTunas

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud