Banner Bawah

Pemprov Bali Bantu Rehab Rumah Mangku  Dewa Made Kerta Samplangan Gianyar

Artaya - atnews

2019-03-24
Bagikan :
Dokumentasi dari - Pemprov Bali Bantu Rehab Rumah Mangku  Dewa Made Kerta Samplangan Gianyar
Kepala Dinas Sosial Provinsi Bali Dewa Gede Mahendra Putra

Gianyar (Atnews) - Terkait adanya permasalahan bedah rumah  milik salah satu pemangku di Kelurahan Samplangan Gianyar, Pemprov Bali melalui Kepala Dinas Sosial Provinsi Bali Dewa Gede Mahendra Putra  langsung meninjau lokasi untuk memastikan kondisi sebenarnya, Jumat (22/3). Menurut Mahendra Putra, rumah milik  Jero Mangku Made Kerta tidak perlu di bedah, karena masih layak huni. Rumah tersebut hanya perlu direhab bagian atapnya agar tidak sampai ambruk.
Menurutnya ada  14 ketentuan  sebagai dasar untuk meberikan bantuan bedah rumah diantaranya berlantai tanah, berdinding semi permanen dan beratap daun kelapa dan tidak layak dijadikan tempat tinggal.
“Rumah milik Jero Mangku tidak masuk dalam 14 Kriteria untuk dapat bantuan bedah rumah total, mungkin hanya perlu di rehab atapnya”, ungkapnya.
Mantan penjabat Bupati Bangli ini mengatakan bahwa bantuan Aladin adalah bantuan perbaikan yang diberikan untuk salah satu bagian rumah seperti perbaikan lantai, tembok atau atap secara terpisah.
“Kalau ini temboknya masih bisa digunakan, tetapi atapnya sudah rawan roboh. Nanti saya bantu Rp. 5 juta rupiah untuk rehab atapnya. Untuk rehab total memang tidak masuk dalam criteria, jelasnya kepada media.
Dikatanyannya bahwa rumah Jero Mangku Made Kertha yang dibangun tahun 1975 sudah pernah direhab beberapa kali, karena kurangnya perawatan maka rumah tersebut mengalami kerusakan.
Mengenai anak Jero Mangku Made Kertha, yaitu Dewa Arisudewa yang tuna netra pihaknya juga member bantuan berupa tongkat dan bantuan pemeriksaan kesehatan. Karena untuk melakukan aktivitas pria 29 tahun itu harus diantar.
“cobalah terus lakukan terapi, nanti untuk berjalan akan kami bantu tongkat biar bisa ke kamar mandi sendiri” pungkasnya. (R)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Presiden Joko Widodo: Realisasi Dana Desa 99 Persen itu Tinggi Sekali

Terpopuler

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

POM MIGO KAORI

POM MIGO KAORI

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia