Banner Bawah

Serah Terima Jabatan Danlanal Denpasar, Teguh Ardana Digantikan Rake Susilo

Admin - atnews

2022-02-12
Bagikan :
Dokumentasi dari - Serah Terima Jabatan Danlanal Denpasar, Teguh Ardana Digantikan Rake Susilo
Slider 1

Jawa Timur (Atnews) - Salah satu Jabatan Strategis di jajaran Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V yaitu Komandan Pangkalan TNI AL (Lanal) Denpasar hari ini resmi berganti. Jabatan Komandan Lanal Denpasar Bali secara resmi diserahterimakan dari Kolonel Laut (P) Komang Teguh Ardana, S.T., M.A.P., NRP. 11897/P kepada Kolonel Marinir I.Dewa Nyoman Gede Rake Susilo, S.E., NRP. 11473/P melalui sebuah upacara Serah Terima Jabatan yang dipimpin oleh Komandan Lantamal V Laksamana Pertama TNI Yoos Suryono Hadi., M.Tr. Han., M.Tr.Opsla., CHRMP, Jumat (11/02) di Mako Lantamal V, Jalan Laksda M. Nasir, Tanjung Perak, Surabaya, Jumat (11/02/2022).
Dalam sambutannya Laksamana Pertama TNI Yoos Suryono, pada kesempatan sertijab tersebut menyampaikan bahwa, Sertijab merupakan proses dalam rangka pembinaan organisasi dan personel guna mewujudkan kaderisasi kepemimpinan yang diharapkan dapat membawa ide, pemikiran kreatif serta inovatif dalam mendorong gerak maju organisasi.
“Atas nama pribadi dan jajaran Lantamal V, Saya ucapkan terima kasih atas dedikasi loyalitas dan pengabdian Kolonel Laut I Komang Teguh Ardana selama menjabat sebagai Komandan Lanal Denpasar”, ungkap Danlantamal V.
Sederet prestasi telah ditorehkan oleh Kolonel Laut I Komang Teguh selama menjabat sebagai Komandan Lanal Denpasar, salah satunya Lanal Denpasar berhasil menggagalkan penangkapan illegal dan penyelundupan Hewan yang dilindungi yaitu Penyu Hijau di wilayah perairan Bali pada akhir Desember 2021 yang lalu.
“Pada kesempatan ini juga saya ucapkan selamat pada Kolonel Marinir I.D. Nyoman Gede Rake Susilo atas jabatan yang diemban, hal tersebut merupakan kehormatan, kepercayaan, serta amanah yang harus dijaga dan dilaksanakan”, lanjut Komandan Lantamal V.
Danlanal Denpasar yang baru Kolonel Marinir I.D. Nyoman Gede Rake sebelumnya menjabat sebagai Komandan Puslatmar Kodiklatal, sedangkan Kolonel Laut (P) I Komang Teguh Ardana selanjutnya akan bertugas di jajaran Mabesal sebagai Paban I Ren Staf Operasi Angkatan Laut. (z/001)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Petani Organik Bali Bangkit, Diperkirakan Pertanian Pepaya Terbesar Desa Sibang di Bali

Terpopuler

DPD Prajaniti Bali Kecam Pengusaha Klub Malam yang Tidak Hormati Bali dan Penganut Hindu, Desak Aparat Bertindak

DPD Prajaniti Bali Kecam Pengusaha Klub Malam yang Tidak Hormati Bali dan Penganut Hindu, Desak Aparat Bertindak

Yatra Maha Kumbh Mela 2025; Benares Kota Tua Penuh Letupan Dinamisme

Yatra Maha Kumbh Mela 2025; Benares Kota Tua Penuh Letupan Dinamisme

Sewa Pertokoan di Dalung

Sewa Pertokoan di Dalung

Ratusan Pengunjung TMII Berkaraoke Lagu Janger versi Alam Dewata

Ratusan Pengunjung TMII Berkaraoke Lagu Janger versi Alam Dewata

Rakerkonprov dan HUT Apindo Bali ke-73 Dihadiri Gubernur Terpilih, Kembangkan Potensi Lokal Dukung Presiden Prabowo

Rakerkonprov dan HUT Apindo Bali ke-73 Dihadiri Gubernur Terpilih, Kembangkan Potensi Lokal Dukung Presiden Prabowo

KEK Pulau Serangan Perlu Dikaji Ulang, Modernisme yang Ramah Lingkungan dan  Budaya

KEK Pulau Serangan Perlu Dikaji Ulang, Modernisme yang Ramah Lingkungan dan  Budaya